Perancangan Sistem Pengolahan Data Pelanggan Internet Camp Service pada PT. Chevron Pacific Indonesia Berbasis Web
Abstract
Kehadiran internet (international network) memang telah membawa banyak perubahan di segala bidang. Tidak terkecuali bagi perusahaan besar seperti PT Chevron Pacific Indonesia (PT. CPI) yang bergerak di bidang produksi dan eksplorasi minyak berskala internasinal, internet telah menjadi suatu media untuk dapat menunjang kepentingan perusahaan. Bukan hanya dalam ruang lingkup bisnis, kehadiran internet juga sangat signifikan dalam menyediaan informasi sekaligus sebagai media komunikasi di lingkungan perumahan / camp milik PT. CPI. Untuk memperlancar proses pengolahan data aktivitas internet camp, saat ini sangat diperlukan suatu sistem yang dapat mempermudah dalam pengolahan data. Sistem pengolahan data pelanggan yang akan dikembangkan adalah sistem pengolahan data berbasis Web, dengan sistem pengolahan data ini nantinya sangat memudahkan internet camp Helpdesk dalam proses pengolahan data seperti input data permintaan pemasangan baru, pemindahan, pemutusan dan layanan gangguan dan membuat laporan bulanan akan lebih cepat.
Sehingga dari hasil perancangan sistem pengolahan data berbasis web ini diharapkan dapat membantu helpdesk internet camp dalam menyampaikan informasi kepada kordinator dan Technical Asst – IT.References
Kadir, Abdul., (2008), Tuntunan praktis belajar database menggunakan MySQL, Andi, Yogyakarta
Kadir, Abdul. (2003). Pengenalan Sistem Informasi. Edisi Penerbit Andi, Yogyakarta
Kadir, Abdul. (2004). Pengenalan Teknologi Sistem Informasi. Edisi Penerbit Andi, Yogyakarta
MADCOMS-MADIUN, Divisi Penelitian dan Pengembangan.,(2004), Aplikasi program PHP & MySQL untuk membuat website Interaktif, Andi, Yogyakarta
Nugroho, Bunafit., (2008), Latihan Membuat Aplikasi Web PHP dan MySQL dengan Dreamwaver MX (6,7,2004) dan 8, Gava Media, Yogyakarta
Sutanta, Edhy., (2004), Sistem Basis Data, Graha ilmu, Yogyakarta
Simarmata, Janner., (2007) Perancangan Basis Data , hal 1, Andi Offset, Yogyakarta
Peranginangin, Kasimar (2000) Aplikasi Web dengan PHP dan MySQL, Edisi I, Andi, Yogyakarta
Nugroho, Adi., (2002) Analisis dan Perancangan Sistem Informasi dengan Metodologi Berorientasi Objek, Informatika, Bandung
Suprianto, Aji., (2005) Pengantar Teknologi Informasi, Salemba Infotek, Jakarta
Suarga., (2004) Algoritma Pemrograman, Andi Offset, Yogyakarta