Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Limfoma dengan Metode Certainty Factor
Abstract
Penyakit limfoma pada manusia merupakan salah satu penyakit berbahaya yang menduduki peringkat paling tinggi yang paling banyak menyerang manusia. Untuk mengatasinya perlu dihindari faktor resiko yang menyebabkan penyakit limfoma serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin untuk mengetahui adanya indikasi penyakit limfoma. Oleh karena itu, dibuatlah Aplikasi Sistem Pakar Diagnosa Penyakit limfoma yang dapat digunakan untuk membantu mendeteksi adanya penyakit limfoma dalam tubuh seseorang. Aplikasi ini berbasis web yang dapat diakses setiap saat sehingga mendukung pemeriksaan rutin yang bisa dilakukan oleh diri sendiri. Tugas akhir ini dibuat dengan menggunakan metode certainty factor, dan diimplementasikan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan database MySQL berbasis web. Dengan adanya aplikasi ini, pengetahuan yang dimiliki oleh pakar mengenai limfoma dapat tersusun dalam bentuk basis data, dan diharapkan dapat membantu pasien dalam mendiagnosa penyakit limfoma secara dini.References
Arlis, S. (2017). Diagnosis Penyakit Radang Sendi Dengan Metode Certainty Factor. Satin-Sains Dan Teknologi Informasi, 3(1), 42-47.
Effendi, N. (2018). Penerapan Jaringan Syaraf Tiruan Untuk Memprediksi Efektifitas Pembelajaran Dengan E-Learning. Satin-Sains Dan Teknologi Informasi, 4(1), 1-10.
Handayani, S. (2016). Sistem Pakar Untuk Memprediksi Jenis Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (Pmks) Dengan Menggunakan Metode Forward Chaining (Studi Kasus Di Dinas Kesehatan Dan Sosial Kota Sawahlunto). Satin-Sains Dan Teknologi Informasi, 2(2), 64-71.
Paramartha , I. K. A (2017). Karakteristik Pasien Limfoma Maligna Di Rsup Sanglah Tahun 2015. E-Jurnal Medika, 6(2), 1-9.
Putra, O. E. (2017). Aplikasi Artificial Inttelegence Pada Public Territory Room Berbasis Mikrokontroler (Study Kasus: Ruangan Perkuliahan Upi-Yptk Padang). Jurnal Teknologi Informasi Dan Pendidikan, 10(1), 53-59.
Rosa, A. S., & Shalahuddin, M. (2013). Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur Dan Berorientasi Objek. Bandung: Informatika.
Sutojo, T., Edy Mulyanto, & Vince Suhartono. (2011). Kecerdasan Buatan. Andi Offset.
Yuvidarmayunata, Y. (2018). Sistem Pakar Berbasis Web Menggunakan Metode Backward Chaining Untuk Menentukan Nutrisi Yang Tepat Bagi Ibu Hamil. Intecoms: Journal Of Information Technology And Computer Science, 1(2), 231-239.